6.24.2008

DIbalik lagu "JAUH"  

jauh kau pergi meninggalkan diriku......
disini aku merindukan dirimu....
ingin kucoba mencari penggantimu...
namun tak lagi..
tak seperti dirimu oh kekasih......

mungkin diantara kalian sudah tidak asing lagi mendengar cuplikan dari lagu tersebut,,,yupz bener, lagu tersebut merupakan lagu hasil ciptaan seorang cewek bernama " GEBY " yang katanya "geby"sang pencipta sekaligus penyanyi lagu telah meninggal dunia...
mungkin diantara kalian belum mengetahui dibalik lagu merdu tersebut menyimpan sebuah misteri yang belum terungkap....
jujur waktu kemaren, gue baru aja mendengar berita semacam ini yang katanya kalau menyanyikan lagu ini bakal dihantu oleh geby....up to you for believe or no!!!!
dari berita yang gue sempat denger,katanya, geby adalah seorang gadis yang bunuh diri setelah tahu kekasihnya meninggal. Di saat-saat terakhirnya si gadis membuat sebuah lirik lagu khusus untuk kekasihnya, memang sich gue denger lagunya emang bagus.
cerita tentang geby atau ega tersebut membuat saya penasaran,,dari sekian banyak cerita yang saya dengar tentang ega,banyak sekali versi cerita tentang si geby atau ega ini
versi pertama yang gue dengar,,,,ceritanya berawal dari Ega seorang mahasiswi STIKOM, Bali yang meninggal bunuh diri ketika mengetahui kekasihnya meninggal di tengah-tengah tawuran. Mereka berdua merupakan sepasang kekasih yang juga anggota dalam sebuah band bernama CARAMEL. Ketika sang kekasih meninggal, Ega sempat membuat sebuah lirik lagu yang kemudian dinyanyikan seorang diri. Setelah menyanyikan lagu itu, keesokannya Ega mengakhiri hidupnya dengan menyayat urat nadinya.
trus versi kedua nihh yang gue dengar,,,Ega melainkan Gaby, seorang gadis SMU kelas tiga yang akan menempuh ujian akhir sekolah. Gaby sebelumnya tidak mengetahui bahwa kekasihnya meninggal tertabrak truk, namun ketika dia pergi ke rumah kekasihnya, dia mendapati rumah kekasihnya sudah dikerumuni banyak orang yang melayat. Karena putus asa, Gaby memutuskan untuk bunuh diri, dan sempat membuat lagu untuk kekasihnya itu.
sumpah ketika mendengar berita itu,,,bulu kuduk saya langung berdiri..ketika mendengar bahwa lagu tersebut memiliki sebuah pesan mistik
Pesan itu dapat kita dengar jika kita mendengar lagu itu setelah di putar balik. Kita akan menemukan pesan rahasia yang di buat si penulis lagu yang berisi dua kalimat yang menyentuh hati :

”ku ingin memiliki nafasmu jikalau aku mati
Bisakah Aku memiliki nafasmu jikalau aku mati”

bukan hanya itu yang membuat saya merinding,,tapi ketika saya membaca salah satu blogger mengatakan bahwa lagu yang diputar balik itu jika didengar dengan seksama akan terdengar seperti orang membaca mantra. Dalam tulisan itu pula, sampai ada yang tidak bisa tidur setelah mendengar lagu yang sudah diputar balik saking seremnya. Hal ini tentu saja semakin membuat saya penasaran, tapi walaupun begitu saya tidak berani untuk mendegar langsung lagu yang sudah di putar balik. Saya lebih memilih mendengarkan lagu aslinya daripada lagu yang diputar balik tadi,,,,hiiiiiiiiiiiiiiii,,,,,,merinding gue"

Tulisan ini sekedar informasi bagi teman-teman yang belum tahu tentang kisah ini. Agar lebih jelas, kalian bisa langsung mencari situs yang membahas lebih lanjut tentang Ega dan lagu yang diciptakannya. Selamat mencoba!
and buat geby "semoga tenang di alam sana"

What next?

You can also bookmark this post using your favorite bookmarking service:

Related Posts by Categories



0 komentar: to “ DIbalik lagu "JAUH"